Selasa, 03 September 2013

Sedekah Canda dan Tawa Kian Merambah Kemana-mana


Sedekah Canda Tawa (SENDAWA) adalah bentuk sosialisasi komunitas @sedekahharian dengan menggunakan medium standup comedy.  Setelah Ramadhan 1434 lalu sukses di gelar di beberapa sekolah SMU di sekitaran Jabodetabek, di antaranya SMU Suluh Jakarta Selatan, SMU al Mudattsiriyah Jakarta Pusat,  SMP/SMU Cendekia Bogor, SMU 2 Depok dan SMIT Al Marjan, Pondok Gede Bekasi, kini SENDAWA mulai merambah kemana-mana.
Kami Siap #SedekahSehariSeribu !!!

Tak sebatas hadir di sekolah, SENDAWA juga hadir di komunitas rumah baca DALUANG, Bedahan Depok. Selain menghibur dalam rangka launching Rumah Baca Daluang, Atrahus juga memperkenalkan program #sedekahsehari seribu kepada komunitas baca Daluang. Selain itu SENDAWA juga ikut meramaikan suasana Pesantren Remaja Mesjid Nurul Mu-min Depok, pada akhir Juli 2013 lalu.
Serius menyimak SENDAWA

Segala usia meriahkan SENDAWA

Suasana agak sedikit berbeda terjadi saat Atrahus menghibur warga binaan Lembaga Pemasyarakatan Salemba, ketika buka puasa bersama Sedekah Harian dan lembaga kemanusiaan lainnya. Ada rasa tegang, grogi, dan khawatir karena menghibur mereka yang sekian lama mendekam di rumah tahanan tanpa pernah tersentuh oleh hiburan.
Mereka yang butuh hiburan dari lembaga pemasyarakatan

Setelah Idul Fitri, SENDAWA hadir mengisi Halal bi Halal yang diselenggarakan sebuah partai dakwah di salah satu tempat wisata di Ragunan, Pasar Minggu.   Acara tersebut dihadiri ratusan ibu-ibu dan bapak-bapak serta anak-anak, juga  itu dihadiri oleh Anggota DPR RI, Pak Igo Ilham, serta anggota DPRD DKI Jakarta , Ibu Rifkoh Abriani.

standup comedian bergaya ustad
ibu-ibu yang heboh menyimak SENDAWA



daftar program #SedekahSehari5ribu
SENDAWA terus bergulir dan menjangkau lapisan yang lebih luas lagi. Undangan mengisi SENDAWA juga datang dari ISTB (Indonesian School of Technology and Bussines). Di kala kegiatan OSPEK yang melelahkan, seluruh mahasiswa baru kampus ISTB berhasil dibuat tertawa. Bahkan dari kegiatan SENDAWA di sana, ada beberapa mahasiswa dan dosen yang mendaftar ikut program #SdekahSehariSeribu. 
petugas melayani donatur sedekah on the spot
OSPEK yang dihibur SENDAWA



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

follow @atrahus